Filem penuh aksi #66 bakal ditayangkan pada 14 November 2016

JUDUL FILM: #66

SUTRADARA : ASUN MAWARDI     

DURASI: 116 MINUTES

GENRE: ACTION/MARTIAL ARTS

PEMAIN: : Asun Mawardi, Donita, Yayu AW Unru, Franki Darmawan, Erwin ST Bagindo, Ali Syehan,Fandy Christian, Djaitov Tigor, Hendra Louis, , Joshua D Pandelaki, Ricardo Silenzie

SINOPSIS

#66 (Asun Mawardi) adalah seorang pembunuh bayaran yang ditugaskan membunuh seorang informan polisi untuk melindungi sebuah organisasi kriminal, tetapi Ia kabur dengan uang bayarannya ke luar kota, tanpa menyelesaikan tugasnya. Karena dia ingin meninggalkan kehidupan kriminalnya.

#66 memutuskan untuk kembali ke rumahnya, tapi Ia tidak diterima oleh keluarga karena selama ini dia menghilang tanpa ada kabar berita dan membuat keluarganya kecewa. Dan #66 memutuskan bekerja sebagai supir dan pengawal pribadi gadis cantik bernama Fara (Donita) yang ternyata adalah anak dari kepala organisasi kriminal.

Berniat ingin keluar dari masa lalunya kini #66 terperangkap lagi di dunia kriminal.  Semakin ia mengetahui tentang keluarga Fara, semakin terbukti bahwa mereka bekerja untuk para kriminal dan adiknya Ari (Ricardo Silenzie) menjadi pengantar narkoba. Mereka berdua terseret semakin jauh karena ditugaskan menghancurkan sarang narkoba dan membunuh geng musuh.

#66 berusaha untuk berdamai dengan masa lalunya, kegagalannya, dan membangun kembali hubungan dengan ayah dan adiknya.

#66 dihadapkan pada pilihan untuk tetap loyal dengan pekerjaannya atau melindungi keluarganya.

 

Check Also

Putri Jasmin memperkenalkan single DIA untuk pasaran Malaysia.

PUTRI JASMIN MULAKAN ERA BAHARU DI MALAYSIA DENGAN SINGLE “DIA”

Putri Jasmin muncul sebagai bakat muda yang semakin menyerlah. Penyanyi berusia 18 tahun dari Bandung …

Adeep Nahar dan The Brownsu single balada emosi terbaru

ADEEP NAHAR & THE BROWNSU HADIR DENGAN BALADA EMOSI TERKINI

Cloudworks Entertainment mempersembahkan kolaborasi terbaharu antara Adeep Nahar dan kumpulan vokal Indonesia The Brownsu melalui …

Leave a Reply